Cara bikin nasi tumpeng Mini itu bisa dibilang sangatlah mudah untuk dilakukan. Umumnya nasi tumpeng Mini itu akan disajikan pada wadah berbentuk kotak dari kertas atau mika bulat. Dengan begitu membuat nasi tumpeng Mini ini terlihat menggemaskan. Perlu diketahui bahwa ketika ingin membuat nasi kuning tumpeng Mini itu pilihlah beras pulen sebagai bahan utamanya. Hal itu bertujuan agar nantinya nasi tumpeng Mini itu mudah untuk dicetak.
Langkah-Langkah Membuat Nasi Mini Tumpeng yang Bisa Dicontoh
Tahap pertama yang perlu Anda lakukan ketika ingin membuat nasi tumpeng Mini yaitu menyiapkan semua bahannya. Untuk bahan-bahannya bisa Anda dapatkan dengan cara membelinya di pasar. Adapun langkah-langkah membuatnya seperti berikut.
Bahan:
500 gram beras putih yang sudah dicuci bersih.
Dua lembar daun salam yang sudah dicuci.
1 batang serai.
1 sendok teh kunyit bubuk.
1 bungkus kaldu ayam.
Satu sendok makan air jeruk nipis.
350 mili air.
150 mili santan kental.
Cara pembuatan:
- Pertama masukkan terlebih dahulu beras ke dalam rice cooker.
- Setelah itu tambahkan dengan daun salam, serai, kunyit bubuk, susu rendah lemak, santan dan air jeruk nipis.
- Masaklah beras itu hingga matang.
- Jika sudah matang silakan untuk mencetak nasi kuning itu menjadi bentuk tumpeng.
- Kemudian taruhlah nasi kuning itu pada kotak/wadah yang sudah dialasi dengan daun pisang.
- Terakhir hiasilah sekeliling tumpeng dengan berbagai macam lauk pauk.
Itulah tadi ulasan singkat tentang cara membuat nasi tumpeng Mini yang bisa Anda praktekkan sendiri di rumah