Rekomendasi HP Xiaomi Dibawah 2 Juta Terbaik 2022

Jika Kamu sedang mencari rekomendasi hp xiaomi dibawah 2 juta terbaik 2022, model HP Xiaomi berikut ini bisa menjadi pilihan yang tepat untuk kamu beli.

Xiaomi selalu dikenal sebagai produsen hp dengan produk HP spek tinggi dengan harga terjangkau. Beberapa hp dari xiaomi dengan spek tinggi dengan harga murah bisa kamu dapatkan dari rekomendasi hp xiaomi dibawah 2 juta terbaik 2022 di bawah ini!

1. Xiaomi Redmi 10C

Walaupun harga Redmi 10C dijual mulai dari 1,9 juta di website resmi Xiaomi, namun sebagian besar penjual di marketplace menjual Redmi 10C dengan harga sekitar Rp 1,6 jutaan saja.

Dengan harga semurah ini di bawah 2 jutaan, HP Redmi 10C mempunyai spesifikasi yang sangat mengesankan. Seperti sudah dibekali dengan chip Snapdragon 680, yang dimana chipset ini bisanya ada di HP kelas menengah di atas 2 jutaan. Bersama dengan RAM 4GB dan memori internal 128GB atau 64GB, Redmi 10C memberi pengguna HP performa yang cukup baik untuk memenuhi game mobile yang populer di pasaran saat ini.

Tak hanya itu, HP Xiaomi Redmi ini juga dibekali kamera utama mengunakan 2 kamera 50MP + 2MP yang menghadirkan kualitas foto impresif. Selain itu, hp Redmi ini juga sudah dbekali dengan layar berukuran 6,71 inci. Layar ini sudah cukup besar untuk memberikan pengalaman menonton video dan bermain game dengan lebih baik.

Dengan baterai berkapasitas 5000 mAh dan teknologi fast charging 18W, HP Redmi 10C ini juga memberikan kenyamanan penggunaan sepanjang hari bagi pengguna tanpa khawatir kehabisan baterai saat digunakan seharian.

2. Xiaomi Redmi 9C

Rekomendasi hp xiaomi dibawah 2 juta selanjutnya ada Xiaomi Redmi 9C , hp Redmi 9C ini mempunyai layar IPS LCD berukuran 6,53 inci dengan resolusi HD+. Sehingga layarnya akan memberikan tampilan gambar pada layar yang mengesankan dan pengalaman menonton film dan bermain game menjadi lebih menyeangkan.

Tidak hanya itu, Redmi 10C juga sudah terintegrasi dengan prosesor Helio G35. Ini merupakan chip gaming yang mengesankan di segmen hp dibawah 2 jutaan, sehingga bisa membantu pengguna untuk bermain game seperti Free Fire, Mobile Legends dan PUBG Mobile dengan cukup baik. Selain itu, dengan opsi RAM 3GB/64GB atau 4GB/128GB, kamu bisa memilih konfigurasi yang sesuai dengan kebutuhannya.

Selain itu, HP Redmi 10C juga dilengkapi dengan cluster kamera utama dengan memiliki 3 lensa yang terdiri dari kamera utama 13 MP & kamera Sekunder 2 MP, 2 MP dan kamera depan 5MP yang memberikan hasil fotografi yang layak diapresiasi di segmen hp dibawah 2 jutaan. Dan hp redmi ini juga sudah memenuhi kebutuhan video call yang baik untuk pengguna.

Selain itu, baterai 5000 mAh juga menjadi andalan dari Xiaomi Redmi 9C agar pengguna bisa menggunakan HP dengan nyaman sepanjang hari tanpa khawatir kehabisan baterai.

3. Xiaomi Redmi 9A

Xiaomi Redmi 9A mempunyai layar IPS LCD dengan ukuran layar 6,53 inci, HP Redmi ini menawarkan tampilan ruang pada layar yang luas dan ketajaman serta warna yang sangat baik bagi pengguna saat menggunakan aplikasi serta bermain game.

HP Redmi 9A juga dilengkapi dengan baterai 5000 mAh untuk membantu pengguna dengan nyaman menggunakan sepanjang hari tanpa khawatir kehabisan baterai. Bahkan jika tidak sering digunakan, pengguna bisa menggunakan hp Redmi 9A selama 2-3 hari dalam sekali pengisian daya.

Redmi 9A dilengkapi dengan chip Helio G25, sehingga dapat5 membantu pengguna memainkan game dan hiburan dasar serta menggunakan aplikasi populer dengan lancar. Redmi 9A juga dilengkapi dengan kamera utama 13MP serta kamera depan 2MP, sehingga dengan spek kamera ini sudah bisa memenuhi kebutuhan paling dasar kamera bagi pengguna.

Untuk rekomendasi hp xiaomi dibawah 2 jutaan lain bisa didapatkan melalui web www.hargahp.co.id.